top of page
  • Redaktur: Maulina Siregar

Industri Perikanan di Chile Sepakat Kurangi Penggunaan Antibiotik pada Salmon


Sekelompok perusahaan petambak ikan salmon keramba jaring apung di Chile memulai sebuah komitmen untuk membantu industri perikanan dengan cara mengurangi penggunaan antibiotik. Alasan utama mereka mengurangi penggunaan antibiotik berlebih terkait dengan penyakit Septicemic Rickettisal Syndrome (SRS). Berdasarkan data, tercatat bahwa SRS bertanggungjawab atas 78,9 persen penyakit yang berakhir dengan kematian dan penggunaan antibiotik di Chile.

Septicemic Rickettisal Syndrome (SRS) bertanggung jawab atas 78,9 persen penyakit yang menyerang ikan salmon dan berakhir dengan kematian.

SRS disebabkan oleh bakteri patogen gram negatif yang membuat ikan salmon jadi lesu, mengalami anemia, masalah pernapasan dan selalu berenang di dekat permukaan. Tanda-tanda pertama dapat diamati adalah pendarahan dan lesu di sektiar kulit ikan salmon. Untuk membuat pengurangan secara drastis penggunan antibiotik dalam industri perikanan salmon di Chile, langkah kolaborasi diterapkan. Perusahaan global dan lokal di Chile bersama-sama bergabung untuk menjadikan isu ini agar lebih diperhatikan demi keberlangsungan pertumbuhan ekonomi.

Terutama dirancang sebuah tindakan spesifik yang melibatkan semua pemangku kepentingan di semua tingkatan rantai produksi. Seperti, merancang sebuah proyek yang terukur sejak awal tahun 2016,melakukan pembiakan salmon secara selektif, diet pembenihan salmon berkualitas tinggi, pemberian vaksin, pemberian pakan berbasis umpan, pemantauan dan pengukuran pertumbuhan organisme di air tawar dan air laut, serta monitoring dan pelaporan.

"Ini kami sebut Pincoy Project. Merupakan sebuah strategi komprehensif yang dirancang untuk menghadapi keberlanjutan industri ikan salmon. Termasuk dampak penyakit SRS. Tantangan proyek ini adalah keterlibatan antara sektor publik dan pemerintahan. Kami juga terus menggaungkan dan mempromosikan tindakan pengurangan penggunaan antimikroba. Bukan hanya kaitannya dengan penyakit ikan salmon, namun juga erat hubungannya dnegan pengendalian dan kolaborasi antara perusahaan sehingga bisa dimanfaatkan untuk ilmu pengetahuan dan penelitian, “ujar Alicia Gallardo, Deputi Direktur Budidaya di Sernapesca, Chile. (*)

Hubungi Customer Sales Representative kami di

Indah Sari Windu Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia Surabaya: Pergudangan Tanrise Westgate Diamond, Blok B-16, Wedi, Gedangan, Sidoarjo 61254, Indonesia Telp: 061 4571 224 - 0812 6083 0602 Up. Cherrie Gisela

147 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page