top of page
  • Redaktur: Audri Rianto

Potensi Teripang sebagai Obat dan Makanan Kesehatan


Dalam beberapa tahun belakangan, makanan sehat menjadi suatu pendekatan baru dan praktis dalam dunia kesehatan. Hal ini dianggap mampu meningkatkan ketertarikan orang untuk kembali sehat dibandingkan dengan meminum obat. Salah satu bahan baku dari makanan sehat adalah teripang dari jenis Stichopus vastus.

Sumber: bahasikan.com

Peneliti dari Pusat Penelitian Oseanografi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (P2O LIPI). Tutik Murniasih menjelaskan bahwa teripang memang memiliki bentuk yang tidak menarik, namun teripang tetap memiliki banyak peminat. Oleh sebab itulah, teripang menjadi salah satu riset unggulan di P20 LIPI.

Pada penelitian itu, Titik mencontohkan teripang Stichopus vastus merupakan golongan teripang termurah, namun memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi produk obat dan makanan sehat yang bernilai ekonomi tinggi.

Teripang dapat dijadikan obat dan makanan kesehatan sebagai makanan pendamping program diet, nutrisi atau kondisi tubuh tertentu dan bukan merupakan pengganti makan,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Abdullah Rasyid, peneliti P2O LIPI memaparkan pada saat ini segalanya yang instan akan menjadi pilihan. Maka dari itu, pemanfaatan teripang sebagai bahan baku pembuatan suplemen dirasa tepat.

Teripang sangat berpotensi sebagai suplemen atau pangan fungsional karena mengandung banyak protein. Teripang juga mengandung kolagen, vitamin A, B1, B12, dan E, omega 3, glukosamin, kondroitin, dan mukopolisakarida.

Ada tiga prototipe produk hasil olahan teripang yang dilakukan oleh P2O LIPI, yaitu formula sediaan cair/jelly suplemen teripang S. Vastus, formula sediaan kapsul nutrasetikal H. Atra, serta formula sediaan jelly gum suplemen teripang S. Vastus dan H. Scabra. Nantinya, semua prototipe tersebut akan ditawarkan ke industri terkait.

Abdullah juga mengungkapkan bahwa prototipe dalam bentuk cair memiliki banyak keuntungan, yaitu kemudahan dalam menentukan dosis, kemudahan untuk dikonsumsi atau ditelan dan pertimbangan biovailabilitas. Selain itu, suplemen dalam bentuk cair juga kandungan nutrisinya akan lebih mudah untuk diserap oleh tubuh.

Jika Indonesia sudah mampu menstabilkan produksi suplemen teripang ini, tentu akan menjadi satu terobosan penting dalam industri perikanan. Produk ini tentunya akan memiliki nilai ekonomis yang tinggi apabila dapat dipasarkan ke pasar internasional.

Baca Juga:

119 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page