top of page
  • Redaktur: Audri Rianto

5 Jenis Ikan Cupang dengan Bentuk dan Warna Paling Indah


Ikan cupang termasuk jenis ikan yang memiliki beragam jenis dengan corak dan warna yang berbeda. Keberagaman jenis ikan cupang ini menarik perhatian banyak pecinta ikan untuk memeliharanya di dalam akuarium.

Berikut ini 5 jenis ikan cupang dengan warna paling indah yang dapat memperindah tampilan akuarium anda.

1. Halfmoon

Sumber: bacaterus.com

Ciri dari ikan cupang jenis halfmoon adalah memiliki sirip dan ekor yang terlihat menyatu satu sama lain. Sirip dan ekornya yang menyatu ini membentuk pola setengah lingkaran yang mirip dengan bulan setengah.

Ikan cupang ini banyak dipelihara oleh para pecinta ikan karena bentuk dan warna terlihat sangat indah. Tidak hanya itu, harga ikan cupang halfmoon juga tergolong murah sehingga orang dari semua kalangan dapat memeliharanya.

2. Double Tail

Sumber: bacaterus.com

Sekilas, ikan cupang jenis ini terlihat mirip dengan halfmoon, bedanya adalah ikan ini memiliki ekor yang terbelah, jadi seolah-olah dia memiliki dua ekor (double tail). Ikan ini diketahui memiliki variasi warna yang beragam. Ikan ini juga termasuk jenis yang cukup langka sehingga harganya juga cukup mahal.

3. Crown Tail

Sumber: bacaterus.com

Ikan cupang jenis ini sering disebut dengan cupang serit. Ikan cupang ini sangat mudah dibedakan dari jenis lainnya, karena bentuk sirip dan ekornya yang menyerupai sisir. Hal yang membuat ekor ikan cupang ini berbentuk seperti sisir adalah karena struktur tulang ekornya yang terpisah-pisah antara satu dan lainnya.

4. Plakat

Sumber: bacaterus.com

Plakat diambil dari bahasa Thailand yang berarti “tarung”. Pada dasarnya ikan cupang jenis ini memang diperuntukkan untuk dijadikan ikan aduan. Namun bukan tidak mungkin ikan ini dijadikan sebagai ikan hias.

Ikan cupang plakat sangat mudah untuk dikenali karena memiliki sirip dan ekor yang pendek. Warna dari ikan cupang plakat juga tidak terlalu mencolok seperti ikan cupang kebanyakan.

5. Giant

Sumber: bacaterus.com

Jenis ikan cupang ini tidak dilihat dari ekor ataupun siripnya, namun lebih kepada ukurannya yang besar bila dibandingkan dengan cupang jenis lainnya. Cupang giant merupakan sebutan untuk ikan cupang yang memiliki ukuran tubuh lebih besar dari jenis lain, jika disandingkan maka cupang giant terlihat seperti ikan cupang raksasa.

Konon, ikan cupang giant ini ada yang memiliki panjang tubuh mencapai 12 cm. Hal tersebut tentu memengaruhi harga jualnya. Semakin besar ukurannya, tentu akan semakin mahal harganya.

Baca Juga:

1.894 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page