top of page
  • Redaktur: Yos Mo

Daphnia Pakan Alami untuk Larva Ikan


Daphnia merupakan pakan alami untuk larva ikan. Daphnia menjadi primadona di kalangan pembudidaya karena mempunyai kandungan protein tingga mencapai hingga 43 % yang bagus untuk mempercepat laju pertumbuhan benih ikan. Nilai protein pada Daphnia memenuhi syarat kebutuhan protein benih ikan yang nilainya sekitar 39–42 %.

Daphnia termasuk golongan udang-udangan yang bersifat planktonik. Karena berukuran sangat kecil 0,2 hingga 5 mm, Daphnia cocok untuk masuk ke mulut benih ikan. Salah satu keunggulan Daphnia sebagai pakan alami benih larva adalah tidak bikin kotor air kolam.

Daphnia pakan alami larva ikan

foto Daphnia/ dokumentasi: fisharoundltd.com

Daphnia mudah dibudidayakan secara massal. Perkembangbiakan Daphnia secara asexual, dan secara sexual atau perkawinan tunggal. Perkembangbiakan aseksual pada Daphnia dengan cara mengerami kantong pengeraman telurnya hingga menetas dan mengeluarkan anaknya saat pergantian kulit. Daphnia mulai berkembang biak pada umur 3 hari, selanjutnya setiap dua hari akan beranak lagi. Masa hidup Daphnia bisa selama 34 hari.

Daphnia bentuk tubuhnya lonjong pipih dengan ruas-ruas yang tidak terlihat. Daphnia dapat tumbuh optimal pada perairan bersuhu sekitar 21 derajat Celsius dan pH antara 6,5 - 8,5.

Buat pertumbuhan dan perkembangbiakannya, Daphnia butuh suplai oksigen. Seperti halnya yang umum dalam kehidupan mahkluk hidup akuatik, Daphnia dapat mati jika kondisi lingkungannya mempunyai kandungan amoniak dan pH tinggi. Jika oksigen dalam perairan kurang, Daphnia akan tampak berwarna kemerahan dan berujung kematian. .

Apabila hasil produksi Daphnia berlimpah melebihi kebutuhan pakan larva ikan, Daphnia dapat diawetkan dengan cara dibekukan. Kandungan gizi Daphnia tidak berkurang walau dibekukan. Pengawetan Daphnia bisa bertahan hingga satu minggu. Daphnia beku dirandam terlebih dulu dalam baskom berisi air agar es meleleh, sebelum Daphnia diberikan pada larva ikan.

Baca Juga Artikel Terkait

jual Artemia

Hubungi Customer Sales Representative kami di

Indah Sari Windu Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia Surabaya: Pergudangan Tanrise Westgate Diamond, Blok B-16, Wedi, Gedangan, Sidoarjo 61254, Indonesia Telp: 061 4571 224

Up. Teguh Raharjo

0812 6065 5496

626 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page