top of page
  • Redaktur : Maulina Siregar

Tata Cara Pemberian Pakan Ikan Lele


Terdapat beberapa faktor menentukan berapa banyak jumlah pakan ikan lele. Di antaranya jumlah dan berat ikan di kolam, ukuran ikan, suhu air, kualitas air dan cuaca.

Umumnya ikan lele harus diberi makan setiap hari. Namun, jangan sampai kondisi ini merusak kualitas air. Intinya jangan sampai pemberian pakan melebihi dari apa yang dibutuhkan ikan di kolam. Untuk jangka panjang, hitungan rata-rata pakan yang dikonsumsi ikan lele tidak boleh lebih dari 120-150 pon per acre.

Biasanya pemberian pakan harian ditujukan untuk memuaskan ikan dan memaksimalkan pertumbuhan. Penelitian menunjukkan pemberian pakan ikan dua kali sehari tidak memberikan benefit yang signifikan.

Pemberian pakan meningkat menjadi dua kali sehari tidak langsung dikonversi menjadi penambahan berat badan. Jika tidak jeli, pemberian pakan yang tidak sesuai dapat berakhir menjadi overfeeding, sia-sia dan menjadi limbah.

Ikan lele yang diberikan makan tidak setiap hari atau tiga hari sekali, hanya menyerap 50 persen sampai 65 persen pakan yang diberikan. Ikan lele dapat mengimbangi semua atau sebagian dari penurunan berat badan selama periode waktu yang singkat saat mereka tidak diberi makan dan dilanjutkan dengan penuh.

pakan ikan lele

Ternak ikan lele.

Meskipun ada beberapa keuntungan tidak memberikan pakan penuh setiap hari pada ikan lele (mengurangi biaya tenaga kerja, aerasi dan biaya), direkomendasikan untuk rutin setiap hari sekali memberikan ikan lele makan. Karena kondisi tersebut dapat mengganggu hasil pengolahan ikan dan bisa berdampak luas pada siklus produksi.

Menjelang panen, ada beberapa petambak yang memberi pakan lelenya secara teratur tujuh hari seminggu atau ada yang enam hari seminggu. Penelitian menunjukkan ada penurunan 3,3 persen produksi bersih ikan. Memang memberikan pakan enam hari per minggu dapat mengurangi biaya produksi untuk makanan. Tapi, hal ini akan berdampak pada ikan lele yang lebih kecil sebab akan kehilangan berat badan dibandingkan ikan lele yang berukuran normal.

Waktu terbaik untuk memberi makan ikan lele adalah pada siang hari. Apalagi ketika cuaca mulai hangat, para petambak mulai memberi makan ikan lele pada pagi hari. Sehingga tingkat oksigen terlarut dapat terjaga.

Berikut pembagian waktu yang baik untuk memberi makan ikan lele:

  • Tidak ada perbedaan berat badan antara ikan lele yang diberi pakan pada pukul 8.30 pagi, pukul empat sore dan pukul 20.00 WIB. Tetapi semuanya bergantung pada sistem aerasi.

  • Kebutuhan oksigen puncak di dalam kolam terjadi sekitar 6 jam sampai 12 jam. Dan, pada kondisi itu, tingkat oksigen biasanya sudah menurun. Di sinilah aerator berperan, untuk memastikan kadar oksigen terlarut terjaga dalam kondisi optimum.

  • Kondisi khusus pada saat cuaca dingin, suhu air biasanya akan tinggi pada sore hari. Pada saat jam tersebut, konsumsi ikan terhadap pakan menjadi lebih baik.

  • Tidak seperti hewan berdarah panas, ikan lele tidak makan secara konsisten saat suhu air turun di bawah 21 derajat Celsius. Ketika suhu turun menjadi 10 derajat Celsius, lele biasanya berhenti makan.

  • Pada budidaya ikan lele dengan menggunakan kolam komersial yang relatif besar ( di atas 4 hektar), disarankan untuk menebarkan umpan pakan seluas mungkin. Sehingga pakan dapat diakses sebanyak mungkin ikan. Pakan harus didistribusikan di sepanjang sisi searah angin untuk mencegah pakan terbuang begitu saja.

Perkiraan waktu, pada sebuah budidaya kolam komersial, memberi pakan ikan di setiap kolam umumnya adalah 30 menit. Tidak boleh memberi makan ikan secara terburu-buru karena dapat menyebabkan ikan lele bisa kurang makan atau sebaliknya, kekenyangan. Penelitian yang dilakukan di Auburn University telah menunjukkan bahwa ikan lele yang makan pakan sebanyak 1 persen dari berat badan mereka ketika suhu air melebihi 12,8 ° C (55 ° Fahrenheit), akan terjadi kenaikan 18 persen berat selama musim dingin. (*)

Hubungi Customer Sales Representative kami di

Indah Sari Windu Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia Surabaya: Pergudangan Tanrise Westgate Diamond, Blok B-16, Wedi, Gedangan, Sidoarjo 61254, Indonesia Telp: 061 4571 224 - 0812 6065 5496 Up. Teguh Raharjo

2.997 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page