top of page
  • Redaktur : Maulina Siregar

Kartu Lantera, Alat Pembayaran Elektronik Khusus untuk Nelayan


Akhir pekan lalu Bank Indonesia merilis kartu Layanan Keuangan Terintegrasi (Lantera) yang diberikan khusus bagi nelayan. Ada seribu kartu Lantera yang dibagikan. Nelayan yang pertama mendapat kartu ini adalah nelayan di Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Tujuan pemberian kartu ini adalah untuk mengenalkan sekaligus mendorong transaksi non tunai kepada nelayan di Batam.

Lantera ini wujudnya berupa kartu elektronik yang bisa digunakan oleh para nelayan untuk transaksi pembelian peralatan tangkap ikan maupun kebutuhan sehari-hari lainnya. Gubernur BI Agus DW Martowardojo memaparkan, rencananya kartu Lantera ini fiturnya akan menjadi seperti uang elektronik terdaftar (registered) juga sekaligus diintegrasikan dengan kartu ATM/Debet bersama media ponsel dan kartu.

Pembagian kartu Lentera oleh manajemen Bank Indonesia di Batam.

Penggunaan kartu Lantera bisa dimanfaatkan oleh para nelayan sebagai alat pembayaran terutama untuk membeli alat tangkap ikan di koperasi nelayan. Pada akhirnya, kartu ini bisa dimanfaatkan ntuk menyalurkan bantuan kepada komunitas nelayan. "Selama ini kondisi para nelayan banyak yang belum mendapatkan akses keuangan yang maksimal sehingga sering mereka sulit mendapat pembiayaan. Khususnya pembiayaan untuk pengembangan usaha," ujar Gubernur BI, seperti dikutip dari website bisnis, Selasa (16/8/2016).

Keberadaan Kartu Lantera juga bisa untuk penyaluran bantuan kepada komunitas nelayan dan diseleraskan dengan BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan. Pada peluncuran Kartu Lantera ini, BI bekerja sama dengan lima bank yakni Bank Mandiri, BNI, BRI, BTN dan BCA.

Menanggapi peluncuran kartu Lantera, Wakil Ketua Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Yasser Arafat menyebutkan daerah yang tepat untuk penyebaran penggunaan kartu ini adalah nelayan-nelayan di daerah seperti Selat Malaka, Pantura Jawa, dan Selat Makassar. Sebab di daerah tersebut sudah ada koperasi nelayan.

Berbeda dengan Yasser, menurut Sekretaris Serikat Nelayan Indonesia (SNI) Budi Laksana keberadaan kartu Lantera adalah sesuatu yang biasa sebab belum memiliki dampak langsung untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan. (*)

Hubungi Customer Sales Representative kami di

Indah Sari Windu Medan: Jl. Sutomo No. 560, Medan, Sumatera Utara, 20231, Indonesia Surabaya: Pergudangan Tanrise Westgate Diamond, Blok B-16, Wedi, Gedangan, Sidoarjo 61254, Indonesia Telp: 061 4571 224 - 0812 60830602 Up. Cherrie Gisela

122 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page