top of page
  • Redaktur: Audri Rianto

Tingkatkan Oksigen Tambak Untuk Mengatasi Hidrogen Sulfida


Hidrogen Sulfida (H2S) merupakan gas beracun yang dapat muncul di tambak akibat adanya pengurairan bahan organik oleh bakteri secara anaerob atau tanpa oksigen. Kehadirannya pada tambak menjadi suatu petaka, karena jika tidak ditangani dengan baik dan segera senyawa ini dapat menyebabkan kematian massal pada udang.

H2S akan terbentuk pada dasar tambak, tepatnya di perbatasan antara permukaan endapan lumpur dan air tambak. Ciri timbulnya gas ini adalah tambak akan menghasilkan bau tak sedap seperti bau telur busuk.

Sumber: esuppliersindia.com

Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan alas pada dasar tambak memberikan peran penting dalam mencegah timbulnya senyawa ini. Namun, jika Anda sudah terlanjur tidak menggunakan alas tambak, maka sebaiknya harus dilakukan penanganan yang tepat.

Seperti yang kita ketahui, keberadaan H2S dipengaruhi oleh parameter tambak yang tidak stabil, seperti pH, suhu dan oksigen. Apabila pH air tambak lebih kecil dari 6,5 atau cenderung asam, maka senyawa ini akan timbul dan memiliki toksisitas yang besar, begitu juga dengan suhu, jika suhu mengalami kenaikan maka H2S juga turut mengalami peningkatan.

Oksigen juga memberikan pengaruh nyata terhadap keberadaan H2S. Tambak yang kekurangan oksigen akan cenderung mengalami peningkatan H2S. Nah, dengan kata lain meningkatkan aerasi pada tambak merupakan salah satu langkah yang tepat untuk mengatasi terjadinya kenaikan H2S.

Untuk mendapatkan suplai oksigen yang baik dan optimal, pembudidaya memerlukan kincir air yang dapat bekerja secara terus-menerus hingga panen tiba. Pilihlah kincir air yang telah teruji kualitasnya dan sudah dipakai oleh ribuan petambak, seperti Kincir Air Tambak Olympia.

Dilengkapi dengan gearbox yang terbuat dari bahan titanium alloy memungkinkan Kincir Air Tambak Olympia tahan terhadap korosi, sehingga dapat bekerja secara optimal dalam jangka waktu yang lama . Selain itu, pelampung pada kincir ini juga terbuat dari bahan HDPE (High Density Polyethylene) yang tahan terhadap paparan sinar matahari langsung, sehingga tidak mudah lapuk.

Baca Juga:

198 tampilan

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page